Belum tahu cara hapus background foto online? Jangan khawatir, karena saat ini cara menghapus latar belakang foto di HP secara online sudah semakin mudah dilakukan. Kehadiran website edit foto gratis yang ada di internet tentu saja sangat memudahkan siapa saja yang ingin menghilangkan latar belakang dari sebuah foto. Tak heran rasanya jika kini prosesnya pun sudah semakin mudah tanpa harus menggunakan aplikasi edit foto yang profesional.
Sebelum adanya website edit foto seperti sekarang ini, menghapus background foto cukup rumit sekaligus juga merepotkan. Hal tersebut dikarenakan para pengguna harus membuka aplikasi editing profesional seperti Adobe Photoshop atau Corel Draw untuk memisahkan background foto dengan objek yang diinginkan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kehadiran website hapus latar belakang foto di internet dapat memberikan kemudahan bagi semua kalangan. Menarik bukan?
Seiring berjalannya waktu, beberapa website atau situs hapus latar belakang foto online sudah semakin banyak. Agar tidak salah pilih, berikut ini adalah rekomendasi situs hapus background terbaik yang perlu Anda coba di rumah.
Daftar Isi
Alat Hapus Background Foto di Online
Media.io
Website terbaik untuk menghapus background selanjutnya adalah Media.io. Ya, website ini tentu saja akan membantu Anda untuk memisahkan objek dengan latar belakangnya sehingga akan membuat prosesnya menjadi lebih praktis untuk dilakukan.
Meskipun waktunya cukup terbatas, akan tetapi kualitas gambar yang dihasilkan oleh Media.io tidak perlu diragukan lagi. Jika Anda ingin menghapus background, tentu saja prosesnya dapat dilakukan dengan cepat dan mudah bersama Media.io.
Anda hanya perlu kunjungi langsung situs Penghapus Background Media.io (klik di sini) – lalu upload foto yang Anda ingin hapus atau ubah backgroundnya. Klik “Proses” lalu download hasilnya.
Remove.bg
Sama seperti namanya, situs Remove.bg hadir untuk membantu Anda untuk hapus background foto online secara otomatis. Jangan khawatir, karena situs ini bisa diakses secara gratis oleh para penggunanya sehingga sangat cocok untuk Anda.
Cara kerja Remove.bg adalah untuk mendeteksi subjek foto yang ingin dipisahkan dari latar belakangnya. Anda hanya perlu mengunggah foto yang akan diedit, kemudian download hasilnya ke dalam format Jpeg atau Png. Foto pun secara otomatis terpisah dari latar belakangnya.
belakangnya sehingga akan membuat prosesnya menjadi lebih praktis untuk dilakukan.
Photoscissors.com
Photoscissor tentu saja membantu proses hapus background foto di HP menjadi lebih cepat. Mengapa demikian? Hal tersebut dikarenakan Photoscissors dapat membuat latar belakang foto menjadi transparan secara otomatis. Selain itu, website satu ini juga menawarkan fitur untuk mengganti background foto menjadi warna solid sesuai dengan keinginan para penggunanya.
Baca juga Cara Edit Foto Background Merah Online dengan PC dan HP
Cara menghapus latar belakang foto di HP secara online menggunakan Photoscissor tentu saja akan semakin praktis. Kelebihan lain yang ditawarkan oleh Photoscissor adalah proses hapus latar belakang foto dan proses editing dapat dilakukan dengan cepat. Selain itu hasilnya pun sangat memuaskan para penggunanya.
Pixlr.com
Cara menghapus latar belakang foto di HP secara online selanjutnya bisa menggunakan situs Pixlr.com. Situs ini menawarkan kemudahan bagi para penggunanya karena sudah dilengkapi dengan teknologi AI (Artificial Intelligence) untuk bisa menghapus latar belakang foto.
Untuk merapikan hasilnya, Anda hanya perlu klik opsi FINE-TUNE dengan demikian hasil gambar pun akan menjadi lebih maksimal. Untuk menghilangkan latar belakang foto Anda secara mudah dan cepat, kunjungi https://pixlr.com/remove-background sekarang juga.
Removal.AI
Menghapus latar belakang foto di internet dengan mudah juga bisa dilakukan bersama Removal.ai. Fitur andalan dari Removal.ai adalah teknologi Intelligence yang bisa diakses secara gratis oleh para penggunanya. Cara menghapus latar belakang foto melalui Removal.ai ini juga sangat sederhana dan praktis.
Anda hanya perlu klik opsi Choose a Photo atau masukkan gambar dengan cara drag and drop. Secara otomatis, gambar yang Anda masukkan sudah terpisah dari background yang ingin dihilangkan. Klik Download untuk menyimpan hasil gambar yang Anda inginkan tersebut.
Unscreen.com
Selanjutnya, Anda juga bisa menggunakan Unscreen.com untuk menghapus background video clip dengan format seperti .mov, mp4, .ogg, .webm. Tak hanya bisa digunakan untuk menghapus background pada potongan video, situs ini juga dapat digunakan untuk edit foto.
Unscreen.com dapat digunakan di komputer atau laptop maupun HP sehingga dapat memudahkan para penggunanya yang ingin menghapus background foto. Dengan demikian prosesnya pun dapat dilakukan dengan lebih mudah tanpa harus merasa khawatir lagi.
Picsart.com
Anda tentu bisa menggunakan Picsart secara gratis untuk memisahkan objek gambar dengan background yang tidak diinginkan. Selain bisa mengaksesnya melalui aplikasi di smartphone, Picsart juga memiliki website yang bisa diakses oleh siapa saja. Untuk menghilangkan latar belakang foto, klik link https://picsart.com/background-remover dan upload fotor yang ingin diubah.
Fitur pengeditan yang ditawarkan oleh Picsart.com tentunya sangat sederhana sehingga sangat memudahkan para pengguna saat menggunakannya. Untuk menghilangkan background, Anda bisa menggunakan tools Erase. Sedangkan, tools untuk mengembalikan bagian yang telah dihapus adalah Brush.
Selain itu, Picsart tentu saja sudah banyak digunakan oleh banyak orang. Hal ini tentu membuat aplikasi dan situs web ini sangat dikenali oleh banyak pengguna. Apalagi aplikasi yang sudah tersedia di Android, iOS dan Windows.
Baca juga 10 Daftar Aplikasi Edit Foto Terbaik dan Populer di Android dan iOS
Kesimpulan
Nah, itulah beberapa website terbaik yang bisa membantu Anda dalam menemukan cara menghapus latar belakang foto di HP secara online dengan mudah. Saat ini untuk memisahkan objek foto dengan latar belakangnya sudah bisa dilakukan menggunakan HP tanpa harus membuka laptop ataupun komputer terlebih dahulu. Mudah sekali bukan? Dengan memanfaatkan situs-situs yang sudah disebutkan tadi, kini proses edit foto menjadi semakin mudah untuk dilakukan oleh semua orang tanpa terkecuali asalkan mereka tersambung dengan jaringan internet.