Seringkali seseorang mengeluhkan tentang laptop mereka yang rusak. Hal ini bisa terjadi karena seseorang ini tidak tahu bagaimana tips merawat laptop yang benar. Sebagian orang hanya menggunakan laptop tanpa tahu cara merawat laptop. Tujuan dari merawat laptop ini agar laptop bisa tetap beroperasional dengan baik dalam jangka waktu yang lama.
Tips perawatan laptop sebenarnya lebih mudah daripada merawat PC atau komputer. Karena komputer memiliki komponen yang terpisah-pisah jadi untuk merawatnya perlu memberikan perawatan ekstra pada setiap komponen. Sedangkan jika merawat laptop akan sangat praktis karena hanya memiliki satu komponen. Jadi, perawatannya bisa ekstra dan fokus karena seluruh komponen di dalam satu benda.
Daftar Isi
- 1 Tips Merawat Laptop agar Bisa Bertahan Tahan Lama dan Sehat!
- 1.1 1. Bersihkan Laptop dari Debu Secara Rutin dan Berkala
- 1.2 2. Jangan Taruh Laptop di atas Kasur
- 1.3 3. Jangan Sampai Baterai Habis
- 1.4 4. Gunakan Antivirus Sebagai Benteng Virus
- 1.5 5. Jangan Langsung Menutup LCD Setelah Dimatikan
- 1.6 6. Memperhatikan Suhu Laptop
- 1.7 7. Jangan Menaruh Benda Berat di Atas Laptop
- 1.8 8. Jauhkan dari Makanan dan Minuman
- 2 Penutup
Tips Merawat Laptop agar Bisa Bertahan Tahan Lama dan Sehat!
Merawat laptop harus serba hati-hati karena sifatnya yang sensitif. Jika tidak dirawat dengan benar maka bisa jadi kerusakan pada laptop semakin parah. Apalagi jika sudah parah dan Anda sudah tidak bisa menanganinya sendiri, pastinya Anda akan melarikannya ke jasa tukang service. Dengan menggunakan jasa servis pun pasti Anda harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit.
Bukankah lebih baik jika merawat laptop dengan benar daripada harus menunggu sampai laptop rusak? Banyak cara perawatan yang bisa dilakukan agar laptop bisa awet sampai lama. Perawatan yang terlihat sepele ternyata bisa berdampak besar untuk operasional laptop.
Apa saja tips merawat laptop yang benar agar awet. Mari kita simak ulasannya dibawah ini!
Baca juga Cara Menyalakan Laptop yang Mati Mudah untuk Semua Merk
1. Bersihkan Laptop dari Debu Secara Rutin dan Berkala
Tips merawat laptop pertama dan yang paling utama adalah selalu membersihkan laptop secara rutin. Walaupun terlihat sangat sepele, hal ini bisa menjadi cara yang baik untuk menjaga laptop tetap awet. Pemula pada dunia laptop pun bisa melakukan hal ini. Membersihkan debu pada laptop dapat mencegah risiko penyumbatan kipas karena debu.
Dengan membersihkan laptop secara rutin juga bisa membuat laptop terus terlihat seperti baru. Pembersihan ini dilakukan pada bagian luar dan juga dalam laptop. Di bagian luar laptop, Anda bisa melakukan pembersihan debu-debu yang menempel pada sela-sela keyboard.
Untuk membersihkannya Anda bisa menggunakan tissue basah. Kalau untuk bagian dalamnya agak ribet karena perlu membongkar casingnya terlebih dahulu. Untuk bagian dalam ini Anda bisa menggunakan kuas untuk membersihkannya. Kalau tidak ada kuas, bisa menggunakan tisu biasa. Bersihkan hingga tidak ada debu-debu yang tertinggal.
2. Jangan Taruh Laptop di atas Kasur
Seringkali banyak pengguna laptop yang menggunakan laptopnya di atas kasur atau bantal. Padahal hal ini bisa membuat laptop menjadi cepat rusak. Menempatkan laptop di permukaan lembut kasur atau bantal hanya akan membuat aliran udara di bawah laptop menjadi terhambat.
Dengan terhambatnya aliran udara maka operasi laptop akan cepat rusak. Udara yang seharusnya keluar dengan bebas tetapi malah tertahan oleh kasur. Udara ini menjadi panas dan terus berputar kembali ke laptop. Juga akan membuat komponen laptop menjadi lebih panas.
Jadi, untuk tips merawat laptop ini sebaiknya laptop diletakkan pada permukaan yang datar agar berjalan dengan lancar.
3. Jangan Sampai Baterai Habis
Saat menggunakan laptop, jangan sampai baterai benar-benar habis terkuras hingga tinggal beberapa persen. Anda perlu mengisi daya laptop sebelum menunjukkan 0% digital. Dengan membiarkan baterai terkuras habis hanya akan mempercepat laptop rusak.
Hal ini bahkan sering dilakukan oleh beberapa orang. Dengan melakukan hal ini secara terus menerus, baterai yang awalnya bisa tahan 4 jam, karena keseringan digunakan baterai hanya bisa tahan 1 jam. Hindari memakai laptop sampai baterai 0%, usahakan untuk mematikan atau mengisi daya sebelum baterai menunjukkan 20%.
4. Gunakan Antivirus Sebagai Benteng Virus
Siapa sangka tips merawat laptop kali ini jika saat mendownload atau browsing sembarangan ternyata bisa membawa virus di dalamnya. Tentu saja Anda tidak ingin laptop terkena virus bukan? Sebagai antisipasinya, Anda harus memiliki antivirus di laptop. Jadi nanti saat terkena serangan virus Anda sudah siap siaga.
Anda bisa membeli antivirus yang murah, karena yang paling penting adalah kinerja dan penanganan virus-virus yang menyerang. Anda juga cukup dengan satu antivirus saja. Anda bisa menggunakan Windows Defender sebagai antivirus laptop. Microsoft sudah membekali penggunanya dengan antivirus yang kebal.
Defender sudah terbukti kuat dalam mengatasi virus di Windows. Selain itu, antivirus ini pun diberikan secara gratis oleh Windows. Jadi Anda tidak perlu repot-repot membeli antivirus. Namun Anda juga bisa membelinya untuk mendapatkan perlindungan ekstra.
5. Jangan Langsung Menutup LCD Setelah Dimatikan
Banyak orang yang sering kali menutup LCD sebelum laptop benar-benar dalam keadaan mati. Anda bisa membiarkan beberapa menit dahulu sebelum menutup LCD. Dengan menutup LCD sebelum layar mati ditakutkan layar akan terkena suhu panas yang menguap dari hardware-hardware laptop.
Saat laptop baru mati, panas yang dihasilkan dari proses saat penggunaan laptop belum hilang sepenuhnya. Jika langsung menutup layar laptop tanpa jeda waktu, bisa jadi panas laptop akan membakar layar secara perlahan. Saat laptop menyala pun jangan langsung menutupnya karena bisa berbahaya bagi laptop.
6. Memperhatikan Suhu Laptop
Sesuatu yang berhubungan dengan listrik pasti akan menghasilkan suhu yang naik. Jika laptop digunakan untuk waktu yang cukup lama bagian mesin akan mulai memanas. Semakin panas dan akan bergemuruh. Suhu laptop juga bisa menyesuaikan dengan kondisi dan situasi yang terjadi.
Paling penting adalah tidak membiarkan laptop bersuhu panas dalam keadaan yang lama. Kalau memang sudah mulai terasa panas lebih baik dimatikan atau berhenti sejenak agar suhu laptop kembali normal. Jika dibiarkan mungkin saja hardware laptop bisa gosong karena suhu yang panas.
7. Jangan Menaruh Benda Berat di Atas Laptop
Mungkin Anda salah satu orang yang terbiasa menaruh barang di atas laptop yang tertutup. Kebiasaan ini bisa menimbulkan kerusakan pada layar. Kalau sering menaruh barang berat diatas laptop bisa-bisa dekstop berubah menjadi warna hitam.
Jika layar sudah kena, untuk mengembalikannya seperti semula pasti membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Biayanya pun bervariasi tergantung jenis dan merk laptop. Tapi kalau macbook yang rusak maka harus ganti laptop baru.
8. Jauhkan dari Makanan dan Minuman
Posisi paling enak saat bermain laptop atau menonton film di laptop sambil ngemil. Namun hal ini malah bisa membuat laptop cepat kotor. Jika makan atau minum di samping laptop usahakan untuk berhati-hati karena remukan makanan atau malah air yang tumpah bisa mengganggu kinerja laptop itu sendiri.
Kalau sampai remahan itu tadi masuk ke sela-sela tombol keyboard bisa mengganggu. Waspada saja jika yang terkena remahan adalah tombol yang tidak memiliki cadangan seperti tombol huruf. Jika sampai parah bisa bisa tombol tidak berfungsi dan harus mengcopy paste huruf yang tidak bisa ditekan di keyboard. Anda bisa menggunakan pelindung keyboard untuk melindungi keyboard supaya tidak terkena remahan makanan.
Baca juga 5 Cara Mengatasi Laptop Ngeblank Mudah Tanpa Masuk BIOS
Penutup
Itulah tadi tips merawat laptop agar tetap awet lama yang bisa Anda coba. Kawan gadget bisa mencoba tips-tips di atas untuk dicoba di rumah. Selamat mencoba! semoga laptop teman-teman pada awet semua ya.