Speaker pada HP Samsung terkadang terdapat banyak kotoran atau debu yang menutupi lubangnya. Untuk itu, kamu sebagai pengguna disarankan untuk rutin membersihkan lubang speaker pada perangkat tersebut. Jika tidak, tentunya ini akan mengganggu suara yang dihasilkan oleh speaker saat digunakan.
Membersihkan speaker pada HP Samsung khususnya tidak boleh sembarangan. Karena jika salah dalam pembersihannya, maka akan berakibat kerusakan pada komponen speaker tersebut. Alhasil speaker akan rusak dan tidak bisa berfungsi seperti sebelumnya. Mengenai cara membersihkan speaker HP Samsung selengkapnya bisa kalian simak di bawah ini.
Daftar Isi
Cara Membersihkan Speaker HP Samsung
Lubang port pada perangkat HP Samsung khususnya harus selalu dibersihkan secara rutin. Biasa pada lubang-lubang ini terdapat banyak debu dan kotoran yang menempel dan menutupi lubang portnya, termasuk lubang speaker.
Adapun cara membersihkan speaker HP Samsung yang ampuh dan mudah selengkapnya, sebagai berikut:
1. Bersihkan Menggunakan Sikat Halus
Cara yang pertama untuk membersihkan lubang speaker pada perangkat HP Samsung yakni dengan menggunakan sikat halus. Sikat yang digunakan ini bukanlah sikat sepadu atau semacamnya, melainkan sikat khusus yang memang difungsikan untuk membersihkan lubang lebih pada perangkat elektronik.
Dalam hal ini kamu bisa menggunakan sikat keyboard atau sikat sangat halus lainnya. Kamu bisa mencarinya di marketplace, di mana harganya ini cukup bervariasi. Untuk cara pembersihannya sendiri cukup kamu sikat keluar pada lubang speaker HP secara berulang-ulang hingga debu dan kotoran di dalamnya keluar.
2. Bersihkan Menggunakan Tusuk Gigi
Cara ini sebenarnya cukup berisiko, namun cukup ampuh untuk mengeluarkan kotoran membandel di lubang speaker dan port lain pada HP Samsung. Gunakan ujung runcing pada tusuk gigi untuk mengeluarkan kotoran yang menggumpal dan sulit dibersihkan menggunakan sikat halus.
Lakukan secara hati-hati agar tidak merusak komponen dalam HP, termasuk komponen speaker. Sebaiknya jangan terlalu dalam menusukkan tusuk gigi di lubang speaker, cukup bagian luar dan samping-samping lubangnya saja.
Baca juga 4 Cara Mengatasi HP Tidak Ada Suara
3. Bersihkan Menggunakan Vacuum Cleaner Mini
Selain sikat halus, keyboard biasanya juga bisa dibersihkan menggunakan vacuum cleaner atau penyedot debu mini. Alat ini ternyata juga bisa kamu gunakan untuk membersihkan kotoran atau debu yang berada di dalam lubang port HP, termasuk speakernya. Alat ini bisa kamu beli di toko elektronik, toko komputer atau secara online di markeplace.
Cara menggunakannya pun terbilang sangat mudah, cukup kamu nyalakan terlebih dahulu vacuum cleaner mini. Selanjutnya bagian ujung penyedot debu kamu arahkan ke bagian lubang speaker pada HP Samsung. Nantinya debu dan kotoran yang ada di dalamnya akan ikut tersedot sehingga speaker menjadi bersih kembali.
4. Bersihkan Menggunakan Cotton bud
Cara lain untuk membersihkan speaker pada HP Samsung yakni dengan menggunakan cotton bud. Cara ini mungkin memang kurang efektif untuk membersihkan bagian dalam lubang speaker. Namun, untuk bagian luar atau sisi samping lubang bisa dibersihkan menggunakan cotton bud tersebut. Lakukan secara hati-hati, jangan terlalu menekan bagian lubang speaker agar tidak merusak komponen di dalamnya.
Lubang speaker yang bersih nantinya akan membuat suara audio yang dihasilkan cukup jernih dan menggelegar. Aktivitas menonton film, mendengarkan musik atau aktivitas yang berhubungan dengan audio lainnya akan lebih nyaman dan memuaskan.
Itulah tadi cara membersihkan speaker HP Samsung semua tipe yang mudah bisa kalian terapkan sendiri. Semoga informasi di atas bermanfaat bagi pembaca semuanya.